Sukses

[VIDEO] Kantor Pajak Surabaya Dirampok, Rp 388 Juta Raib

Kawanan perampok yang berjumlah 6 orang berboncenganmmenggunakan 3 motor bebek itu akhirnya berhasil melarikan diri.

Aksi kejahatan menjelang tahun baru terjadi di Kota Surabaya, Jawa Timur dan menimpa Kantor Dinas Pelayanan Pajak Daerah di Jemursari-Surabaya. Perampok bersenjata api menggondol habis uang senilai Rp 388 juta amblas dirampas.

Awalnya tiga orang karyawan mengambil uang ke kantor Pemkot Surabaya menggunakan sebuah mobil. Uang yang mereka ambil total berjumlah Rp 788.522.000. Setibanya di kantor, Isbaniyah yang membawa satu tas turun. Namun tiba-tiba seorang pria dengan senjata parang mengejarnya.

Isbaniyah tak berdaya saat perampok merampas tas berisi uang itu. Sang sopir yang melihat kejadian perampokan tak bisa berbuat banyak karena ditodong senjata api oleh pelaku lain, seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Rabu (1/1/2014).

Kawanan perampok yang berjumlah 6 orang berboncengan menggunakan 3 motor bebek itu akhirnya berhasil melarikan diri dengan membawa uang  Rp 388.520.000. Sementara itu satu tas lagi yang masih berada di dalam mobil berhasil diamankan rekan korban.

Kasus perampokan dengan menggunakan senjata api itu kini ditangani Polsek Wonocolo, Surabaya. Kepolisian mengimbau kepada masyarakat yang membawa uang dalam jumlah besar untuk tidak sungkan meminta pengawalan polisi. (Ndy)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini