Sukses

Albina Cruces Vazquez, Guru Tertua di Dunia

Warga Meksiko ini tetap menunjukkan dedikasinya yang tinggi sebagai guru meski usianya telah mencapai 101 tahun. Sebab itu, perempuan ini dinobatkan sebagai guru tertua di dunia.

Liputan6.com, Mexico City: Usia lanjut tenyata bukan penghalang seseorang menghentikan pekerjaan yang dilakoninya sejak muda. Albina Cruces Vazquez, misalnya. Warga Meksiko ini tetap menunjukkan dedikasinya yang tinggi sebagai guru meski usianya telah mencapai 101 tahun. Sebab itu, baru-baru ini, perempuan ini dinobatkan sebagai guru tertua di dunia.

Cruces mulai mengajar sejak Revolusi Meksiko berakhir pada 1917. Ketika itu, ia baru berusia 15 tahun. Selama 86 tahun mengabdi sebagai tenaga pengajar, Cruces selalu berjalan kaki menuju sekolah, Eduardo Novoa Elementary School, Mexico City, tempatnya mengajar. Namun sakit pinggang yang kini dideritanya membuat ia agak kesulitan berjalan kaki menuju tempatnya bekerja yang berjarak lima blok dari rumahnya.

Sejauh ini, Cruces selalu tiba di sekolah pukul 07.25 waktu setempat. Ia kembali setelah kelas-kelas berakhir pada pukul 12.30. Dua pekan sekali, ia mengajar kelas agama untuk anak-anak. Setiap Sabtu, ia mengajar sekolah agama untuk orang dewasa.

Cruces mengatakan apa yang diajarkan kepada para muridnya adalah tentang pentingnya menjadi orang yang mandiri dan merdeka. Seorang murid perempuan mengaku alasannya mendaftar di sekolah Eduardo Novoa karena Cruces masih mengajar di sana.(AWD/Nin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.