Sukses

[VIDEO] Sampah Menumpuk di Tambora, Aliran Ciliwung Terhambat

Sebagian warga Ibukota masih saja buang sampah di kali atau sungai sehingga mengakibatkan Kali Tambora ditutupi sampah.

Selain pendangkalan dan penyempitan masalah lain yang kerap muncul di sungai di Jakarta ialah menumpuknya sampah. Seperti yang terjadi di Banjir Kanal Barat Tambora yang membuat arus kali jadi tersendat. Kondisi ini disebabkan karena kurang disiplinnya warga dalam membuang sampah.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Selasa (24/12/2013), kebiasaan buruk sebagian warga Ibukota yang membuang sampah di kali atau sungai masih saja terjadi. Ini terbukti dengan banyaknya tumpukan sampah di Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat.

Meski warga sudah mencoba untuk membersihkan, banyaknya sampah dan derasnya air saat musim penghujan membuat sampah yang terbawa semakin menumpuk.

"Sampahnya numpuk di sungai sampai baunya nggak enak keluar," kata seorang warga, Daryono.

Jika sampah dibiarkan dan tidak diangkut, tidak menutup kemungkinan banjir akan kembali melanda Jakarta. Aliran Banjir Kanal Barat meliputi kawasan Ciliwung, Pejompongan, Tomang, Roxy, dan Tambora dan berakhir di Muara Baru. (Adi/Yus)

Baca Juga:

RAPBD DKI 2014 Molor, Ahok: Banjir dan Macet Pakai CSR Aja
Ahok: Agar Istana Tak Tenggelam, Pak Harto Bikin Waduk Pluit
[VIDEO] Banjir Kiriman, Kampung Pulo Terendam Lagi

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.