Sukses

[VIDEO] Peringati Hari Ibu, Warga Gelar Pawai Anti-KDRT

Selain itu, warga juga memeriahkan peringatan ini dengan atraksi drum band.

Hari Ibu yang jatuh hari ini diperingati dengan berbagai cara. Di Klaten, Jawa Tengah, ribuan warga menggelar pawai ta'aruf untuk menolak praktik Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang semakin marak belakangan ini.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (22/12/2013), ribuan warga yang berasal dari warga Muhammadiyah itu memeriahkan aksi ini dengan atraksi drum band. Mereka menyusuri jalanan Kota Delanggu sejauh 3 kilometer.

Tidak hanya kaum ibu, para ayah dan anak-anak juga mengikuti aksi ini. Diharapkan, seruan ini bisa menekan kasus KDRT yang umumnya menjadikan kaum ibu dan anak sebagai korbannya. (Rmn/Yus)

Baca juga:
[VIDEO] Para Ibu Perkasa Penambang Pasir
[VIDEO] Anak-anak PAUD di Pasuruan Suapi Ibu Masing-masing
[VIDEO] Penuh Canda, Ratusan Ibu-Anak Ikut Lomba Gendong Rinjing

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.