Sukses

JK: Golkar `Band` Bagus, Tapi `Vokalisnya` Butuh Banyak Latihan

"Politik itu dinamis. Politik Indonesia saat ini bisa dikatakan seperti band," ujar Jusuf Kalla.

Sejumlah nama tokoh sudah meramaikan bursa calon Presiden 2014. Bagi Jusuf Kalla atau JK, yang namanya kerap disebut dalam survei, menilai partai pengusung dan si calon ibarat 'grup band' dan sang 'vokalis'.

Nah, JK menyebut dirinya sebagai 'vokalis' yang bagus tetapi tidak punya grup musik. "Banyak orang yang mengatakan saya dan Mahfud MD 'penyanyi' yang bagus. Ya tapi kami tidak punya band," kata JK dalam Seminar Dewan Guru Besar Universitas Indonesia di Jakarta, Kamis (19/12/2013).

Bicara soal 'grup musik' dan 'vokalis' tadi, JK punya pandangan sendiri terhadap Golkar. Partai yang dulu pernah dipimpinnya itu kini mencapreskan Ketua Umum Aburizal Bakrie untuk maju. 

"Contohnya Golkar, band bagus itu tapi penyanyinya butuh latihan banyak. Demokrat, lagi audisi dia. PDIP partai bagus tapi lagi berunding siapa vokalisnya," kata mantan Wakil Presiden ini.

Bagaimanapun, kata JK, sebuah band akan mencari penyanyi yang baik dan berkualitas agar konsernya berjalan dengan baik pula. Namun ketika serius ditanya terkait parpol yang akan meminangnya, JK menjawab bernada diplomatis. "Terserah. Semua peluang ada saja," ujar JK. (Rmn/Ism)

Baca juga:
Saan Mustopa: Konvensi Capres Demokrat Sesuai UU Pilpres

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.
    Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.

    Jusuf Kalla

  • Capres 2014