Sukses

Wacana Duet dengan Mega Menguat, Jokowi: Itu Wilayah Politik

Bendum PDIP Olly sebelumnya mengatakan, PDIP tengah mewacanakan duet Megawati dengan Jokowi.

Wacana duet Mega-Jokowi sebagai Capres-Cawapres 2014 semakin menguat di internal PDIP. Hal itu juga diakui Bendahara Umum (Bendum) PDIP, Olly Dondokambey.

Menanggapi isu itu, Gubernur DKI bernama lengkap Joko Widodo tak mau ambil pusing. Jokowi seperti biasa. Memilih tidak menjawab dan melempar pertanyaaan itu kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Kalau itu silakan tanya ke Ibu Meganya. Jangan tanya ke saya," ujar Jokowi saat mengunjungi Waduk Ria Rio di Pulogadung, Jakarta Timur, Senin (16/12/2013).

Walau tidak membantah atau juga mengiyakan bakal menjadi cawapres Megawati, Jokowi enggan menjawab pertanyaan itu. Mantan Walikota Solo itu lebih memilih menjelaskan permasalahan dan program-programnya dalam membangun Jakarta.

"Saya sudah bilang berkali-kali. Nggak ngurus copras-capres, survai-survei. Kalau itu saya nggak mau jawab. Kalau masalah Waduk Ria Rio, Rusun Marunda, macet, banjir baru saya mau jawab," ujar Jokowi.

Pria berperawakan kurus itu tak mau menjawab soal capres lantaran, hal itu dinilai bukan wewenangnya. Tapi kewenangan Megawati atau petinggi PDIP lainnya. "Wilayah politik tanyakan langsung ke Ibu Ketum atau pengurus DPP lainnya," tegas Jokowi.

Bendum PDIP Olly mengatakan, PDIP tengah mewacanakan duet Megawati dengan Jokowi. Menurut dia, Megawati sebagai calon presiden 2014 mendatang sangat tepat. [Baca: Duet Megawati-Jokowi Menguat] (Riz/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode  23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.
    Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode 23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.

    Megawati