Sukses

Sekatul, Agrowisata Pedesaan Bernuansa Jawa

Kampoeng Djowo Sekatul ini merupakan agrowisata pedesaan yang sangat kental dengan nuansa Jawanya.

Citizen6, Kendal: Anda pernah mendengar tempat wisata Kampoeng Djowo Sekatul? Kampoeng Djowo Sekatul ini merupakan agrowisata pedesaan yang sangat kental dengan nuansa Jawanya. Semua dekorasi yang ada di tempat ini benar-benar berasitekturkan Jawa. Di mulai dari restoran, joglo untuk kita bersantai dengan keluarga dan lain-lain. Kampoeng Djowo Sekatul ini terletak di kaki gunung Ungaran, tepatnya di dukuh Sekatul, desa Margosari, kecamatan Limbangan Kendal Jawa Tengah.

Kampoeng Djowo Sekatul ini memiliki luas sekitar 12 hektar di perbukitan Medini, yang terdiri dari perkebunan, persawahan, tanaman obat-obatan, kolam pancing dan kolam renang. Berdiri di perbukitan membuat suasana di sekitar Sekatul menjadi sangat sejuk. Hal ini juga menjadi daya tarik sendiri bagi pengunjung untuk dapat refreshing di sini.

Kita dapat menikmati berbagai menu khas Jawa di sini, selain itu Kampoeng Djowo Sekatul juga menyediakan fasilitas outbound dengan berkeliling mengitari persawahan, dan perkebunan. Selain itu juga disediakan penginapan. Penginapannya pun juga unik karena berbentuk pendopo yang khas dengan arsitektur Jawa.

Memang tidak salah untuk menjadikan Kampoeng Djowo Sekatul ini menjadi tujuan wisata. Kita dapat menikmati udara sejuk di sana, disuguhi dengan makanan dan minuman khas Jawa, dengan diiringi lantunan musik Jawa. Hal itu membuat rasa nyaman untuk pengunjung dan sebagai sarana merefresh otak. (bnu)

Penulis
Rr. Vashni Euodia Tustasatya
Kendal, vashnieuoxxx@gmail.com.

Disclaimer

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.


Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai 3 Desember sampai 13 desember 2013 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan "Terima Kasihku untuk 2013". Ada kado akhir tahun dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini