Sukses

Mayat di Jembatan Galur, Polisi Usut Motif Pembunuhan

Saat ini Polsek Johar Baru, Jakarta Pusat tengah menyelidiki pelaku, motif dan barang bukti yang digunakan pelaku untuk membunuh korban.

Penemuan sesosok mayat laki-laki di Jalan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat sempat menggegerkan warga. Mayat yang diketahui bernama Ali Hasan (40) ini tergeletak di salah satu jembatan.

Kapolsek Johar Baru Kompol Dasril mengatakan, pihaknya masih melakukan pemeriksaan terkait kasus ini. Motif pelaku melakukan
pembunuhan juga masih diselidiki. "Kami masih melakukan penyelidikan. Untuk motif juga belum bisa kami tentukan," kata Dasril di lokasi, Jumat (25/2013).

Dasril mengatakan, saat ditemukan, korban mengalami luka tusuk di bagian punggungnya. Namun, hingga kini polisi belum menemukan benda yang digunakan pelaku untuk melakukan penusukan. "Barang bukti belum kami temukan. Ini juga masih kita dalami," lanjutnya.

Sejauh ini, ada beberapa saksi yang dibawa ke Mapolsek Johar Baru. Mereka masih dimintai keterangan terkait kasus ini. Namun, Dasril tidak menyebutkan siapa saja yang sudah diperiksa. "Saksi yang kita periksa, tentu yang mengetahui ditemukannya korban ini," tandas Dasril.

Istri korban, Sisca, histeris saat melihat suaminya tewas di atas jembatan. Menurut Sisca, sempat terjadi keributan antara suaminya dengan 2 orang warga semalam. "Semalam ada ribut-ribut dengan warga sini juga, 2 orang. 2 Orang itu namanya Enggar dan Hasan," kata Sisca sambil sesenggukan di lokasi temuan mayat suaminya. (Rmn/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.