Sukses

Pedagang di Bundaran HI Siap Sambut Demonstran

Pedagang minuman bersiap menyambut ribuan buruh yang akan melewati Bundaran HI. Bagi mereka, unjuk rasa buruh adalah limpahan rezeki.

Ribuan buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), berencana menggelar unjuk rasa di Bundaran HI, Jakarta. Namun, hingga kini ribuan buruh yang sedianya turun ke jalan belum juga terlihat di sepanjang Jalan MH Thamrin-Sudirman ataupun yang mengarah ke Istana Merdeka.

Pantauan Liputan6.com, Senin (19/10/2013) siang, Jalan Medan Merdeka Timur dan Medan Merdeka Selatan masih ramai dan lancar. Belum ada tanda-tanda kehadiran buruh. Anggota polisi yang berjaga juga masih terlihat santai, belum memenuhi area yang rencananya menjadi titik kumpul buruh usai mereka berorasi di Gedung DPR.

Namun, berbeda dengan pedagang minuman bernama Anto (34), dia mengaku siap mendorong gerobaknya ke arah massa pendemo. Pria yang biasa berdagang di Bundaran HI dan depan Balai Kota Jakarta ini mengatakan mengetahui akan adanya demo buruh dari media.

"Belum puas demo di sana (Gedung DPR) kali. Nanti juga ke mari. Mudah-mudahanlah jadi demo, biar ramai yang beli. Saya tahu dari lihat berita saja," kata Anto.

Seperti diketahui, demo buruh juga membawa keuntungan bagi para pedagang seperti Anto. Tak jarang para pedagang meraup untung besar saat demo berlangsung.

Sementara itu, ribuan buruh yang menggeruduk Gedung DPR membuat kemacetan arus lalu-lintas. Kepadatan mengisi sisi Jalan Gatot Subroto. Di antara antrean kendaraan terselip beberapa armada yang digunakan untuk mengangkut massa buruh dari KSPI, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. (Ado/Ism)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.