Sukses

Diusap-usap Jokowi, Sapi Malah Berontak

Jokowi menyerahkan sapi putih ke panitia kurban. Sapi tersebut sempat berontak dan membuat sang gubernur kaget.

Gubernur DKI Jakarta Jokowi menyumbang seekor sapi kepada panitia pemotongan hewan kurban Pemprov DKI Jakarta. Sapi tersebut diserahkan usai salat Id berjamaah dan acara ramah tamah.

Pantauan Liputan6.com, Selasa (15/10/2013), sapi berwarna putih dan berkalungkan pita merah putih bertuliskan "Sapi Kurban Gubernur Provinsi DKI Jakarta" itu nangkring di atas mobil pick up. Usai salat, sapi Jokowi -- yang menurut panitia beratnya mencapai 1 ton itu pun secara simbolis diserahkan kepada panitia pemotongan hewan kurban.

Sebelum, diserahkan, Jokowi sempat mengusap-usap sapi tersebut, dan berusaha melepaskan ikatan sapi. Namun, sapi tersebut sempat berontak dan membuat sang gubernur kaget.

"Aduh, sapinya nggak mau," ujar Jokowi sambil tertawa.

Ia pun memilih untuk pergi meninggalkan sapinya tersebut dan melanjutkan kegiatannya, makan pagi bersama dengan para pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta di Ballroom, Balaikota DKI.

Salah seorang panitia bernama Agung menyebutkan, sapi Jokowi itu akan dipotong oleh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang selama ini mengurus pemotongan hewan dan daging, PD Dharma Jaya di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Cakung, Jakarta Timur.

"Sapi Pak Gubernur akan dipotong di rumah pemotongan hewan PD Dharma Jaya di Cakung, Jakarta Timur. Nanti akan ada pembagian kupon daging kurban sebanyak 1.750 kupon," ucapnya.

Idul Adha kali ini, Agung mengatakan, pihaknya menerima sebanyak 145 sapi dan 476 kambing yang merupakan kurban yang berasal dari para PNS dan pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Nantinya, daging kurban tersebut ini akan dibagikan kepada warga sekitar dan warga di kawasan Jakarta lain yang membutuhkan.

"Penyaluran sesuai syariat, daging kurban juga akan dibagikan ke masyarakat sekitar balaikota dan penghuni panti sosial," kata Agung. (Ein/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Idul Adha adalah salah satu perayaan besar umat Islam yang di dalamnya ada pelaksanaan ibadah haji dan pemotongan hewan kurban.

    Idul Adha

  • hewan kurban

Video Terkini