Sukses

Megawati Ceritakan Jejak Bung Karno di Jakarta ke Jokowi

Jokowi dan Megawati keliling Jakarta untuk wisata lingkungan. Termasuk ke Waduk Pluit.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berkeliling ke Jakarta. Keduanya berwisata lingkungan, dari Waduk Pluit dan beberapa titik di Jakarta.

Dalam perjalanan ke Waduk pluit, Megawati menceritakan kepada Jokowi bagaimana kon
sepsi Bung Karno ketika menata Ibu Kota Jakarta. Saat melintasi stadio Gelora Bung Karno (GBK), Mega bercerita bahwa 50 tahun yang lalu saat acara yang menggegerkan dunia di Games of The New Emerging Forces (GANEFO) --yang dianggap menyaingi Olimpiade-- bagaimana Bung Karno menata Jakarta sembari menanam berbagai jenis pepohonan di kawasan GBK tersebut.

"Saat itu Bung Karno ikut secara langsung menanam pohon dari berbagai jenis pepohonan di kawasan GBK, termasuk kompleks DPR dan kementerian kehutanan," cerita Megawati kepada Jokowi, yang disampaikan Tim Humas PDIP Giyanto kepada Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (5/10/2013).

Dari cerita itu, Megawati pun menyarankan kepada Jokowi agar segera menghijaukan Jakarta. Beberapa tanaman yang memungkinkan burung dapat tinggal di sana pun disampaikan oleh Megawati.

"Saat itu kehidupan rakyat Jakarta masih susah, namun mengapa masyarakat bisa ikut memelihara pepohonan, dan tanaman yang membuat kupu-kupu pun berterbangan dengan indahnya", kata Megawati.

Mendengar penjelasan Megawati, Jokowi pun menanyakan jenis-jenis pohon apa yang ramah dengan lingkungan. "Pohon beringin selain mampu menyimpan air, buah-buahnya yang kecil-kecil juga cocok untuk burung. Demikian pula dengan daun-daunnya, mampu menyerap CO2," jawab Megawati.

Untuk melihat keindahan pohon-pohon itu, Megawati pun mengajak Jokowi meninjau Kebon Raya Bogor, di mana Megawati menjadi Ketua Yayasan Kebun Raya Indonesia.

Dalam kunjungan yang mendadak tersebut, Megawati ditemani oleh anaknya Prananda Prabowo dan Rini M. Sumarno.

Dalam kunjungan Megawati bersama Jokowi kebeberapa titik di Jakarta, merekapun lanjut makan siang di warteg kawasan Pulomas Jakarta. (Ein/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode  23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.
    Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode 23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.

    Megawati