Sukses

Besok, Pejabat dan Mantan Petinggi MK Jenguk Akil Mochtar

Pejabat dan mantan petinggi MK rencananya akan menjenguk Ketua MK, Akil Mochtar, di Rutan KPK, Jumat besok.

Pejabat Mahkamah Konstitusi (MK) dan mantan petinggi MK rencananya akan menjenguk Ketua MK, Akil Mochtar, di Rutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat 4 Oktober 2013. Wakil Ketua MK, Hamdan Zoelva, mengatakan hingga saat ini pihaknya belum ada komunikasi dengan Akil.

"Belum. Belum ada komunikasi. Mudah-mudahan besok (kita jenguk bareng)," kata Hamdan di Gedung MK, Jakarta, Kamis (3/10/2013) malam.

Di sisi lain, mantan hakim konstitusi dan juga mantan Wakil Ketua MK, Achmad Sodiki menjelaskan hal yang sama bahwa besok dirinya dan mereka yang pernah bekerja sama dengan Akil di MK akan menjenguknya. "Belum. Besok ada besuk bareng-bareng," kata Sodiki.

Sodiki juga menjelaskan pada malam ini para petinggi MK dan mantan pimpinan MK bertemu untuk menentukan nasib Akil di MK. Menurutnya, hasil pertemuan tersebut telah membangkitkan semangat para hakim konstitusi untuk menegakkan disiplin dan menghindari praktik korupsi. "Ya intinya membangkitkan semangat hakim-hakim," tegasnya.

Seperti diketahui, Akil ditangkap karena diduga menerima suap terkait perkara sengketa Pilkada Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah. Uang dalam bentuk dolar Singapura dan Amerika Serikat yang jumlahnya sekitar Rp 2 hingga Rp 3 miliar disita dari rumah Akil.

Selain menangkap Akil, penyidik KPK juga menangkap anggota Komisi II DPR dari Fraksi Golkar, Chairun Nisa, dan seorang berinisial CN di rumah dinas Ketua MK yang beralamat di Kompleks Widya Chandra III Nomor 7, Jakarta Selatan.

Selain 3 orang itu, penyidik KPK juga menangkap Bupati Gunung Mas yang juga calon incumbent Hambit Bintih dan 1 orang lainnya berinisial DH di Hotel Redtop, Jakarta Pusat. Kelimanya kini masih berstatus terperiksa. (Ado)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini