Sukses

Pejabat Tinggi Negara Ketua MK Akil Mochtar Dibekuk KPK

Penangkapan dilakukan di 2 lokasi, salah satunya di kawasan kompleks menteri Widya Chandra, Jakarta Selatan.

Akil Mochtar, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) merupakan pejabat tinggi negara yang tertangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Akil dibekuk bersama 3 orang lainnya di 2 lokasi yang berbeda.

"Iya, benar," ujar anggota penegak hukum yang enggan disebutkan namanya kepada Liputan6.com, Rabu (2/10/2013).

Sumber lain Liputan6.com membenarkan bahwa salah satu pejabat tinggi negara yang ditangka KPK adalah Akil Mochtar, Ketua MK yang juga mantan politisi Partai Golkar. Penangkapan dilakukan di 2 lokasi, salah satunya di kawasan kompleks menteri Widya Chandra, Jakarta Selatan.

Informasi yang diterima, Akil masih mengenakan peci dan batik saat tiba di gedung pimpinan Abraham Samad itu. Belum diketahui, operasi tangkap tangan ini terkait kasus apa. Apakah terkait kasus sengketa pilkada di MK atau kasus lain?

Meski begitu, juru bicara KPK Johan Budi belum bisa menyebut siapa pejabat tinggi negara yang diringkus itu. "Yang jelas ada barang bukti uang. Jumlahnya berapa dan inisial orangnya saya cek dulu. Sabar dulu," kata Johan Budi di gedung KPK. (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.