Sukses

Ruhut: Voting Menghina Partai

Ruhut Sitompul tengah menunggu waktu untuk bisa menduduki kursi Ketua Komisi III DPR--pengganti Gede Pasek Suardika.

Ruhut Sitompul tengah menunggu waktu untuk bisa menduduki kursi Ketua Komisi III DPR sebagai pengganti Gede Pasek Suardika. Anggota Komisi III DPR dari Fraksi Demokrat itu menginginkan agar proses pelantikannya besok dapat berlangsung mulus, tanpa penolakan.

Ruhut juga berharap rapat pleno pengukuhan dirinya sebagai Ketua Komisi III DPR yang rencananya digelar pada Kamis 3 Oktober 2013 besok bisa berlangsung tanpa voting. Proses voting, menurutnya, adalah penghinaan bagi Demokrat.

"Kalau tidak voting tetep aku, voting menghina partai dong," ucap Ruhut di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2013).

"Itu kan sudah hak kami," pungkas si 'Poltak'.

Partai Demokrat teguh dengan pendiriannya. Mereka akan tetap mengusung Ruhut sebagai Ketua Komisi III DPR. Rencananya, pelantikan Ruhut akan digelar pada Kamis 3 Oktober 2013.

Padahal dalam rapat pleno yang digelar 24 September 2013 pekan kemarin, sejumlah anggota Dewan menolak Ruhut menjadi Ketua Komisi III. Menurut mereka, Ruhut tak layak memimpin komisi bidang hukum itu. (Ndy/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.