Sukses

Turunkan Bendera di KPK, Mahasiswa Bentrok dengan Polisi

Unjuk rasa yang dilakukan ratusan mahasiswa berakhir bentrok dengan aparat kepolisian di depan Gedung KPK.

Unjuk rasa yang dilakukan ratusan mahasiswa di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berakhir bentrok. Mahasiswa terlibat keributan dengan aparat kepolisian di depan gedung pimpinan Abraham Samad itu.

Awalnya, mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa se Indonesia ini menggelar unjuk rasa secara damai di depan gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (30/9/2013).

Demonstran menuntut KPK segera menuntaskan kasus-kasus besar seperti skandal Bank century, Hambalang, dan SKK Migas.

Pantauan Liputan6.com, Demo mulai memanas saat mahasiswa berusaha menurunkan di gedung KPK menjadi setengah tiang. Demonstran menilai, Indonesia terus dirundung duka lantaran selama ini KPK tidak bisa menuntaskan skandal korupsi yang terjadi.

Usaha mahasiswa ini pun langsung dihalangi aparat kepolisian yang sejak tadi sudah mengawal jalannya unjuk rasa. Namun, dorong-mendorong tak terelakkan lagi. Apalagi, sejumlah mahasiswa ada yang berhasil memasuki halaman KPK. 7 mahasiswa ini pun langsung menjadi sasaran aparat lantaran enggan meninggalkan halaman KPK.

Beruntung, salah seorang koordinator aksi dapat mencegah rekan-rekannya untuk mundur dan hanya meneruskan aksi dengan orasi.

Akibat kejadian ini, lalu lintas di depan KPK yang dari arah Menteng menuju Mampang sempat macet total. Petugas kepolisian terpaksa menutup jalur lambat di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan itu. Hingga kini, aksi mahasiswa masih berlangsung. (Riz/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Komisi Pemberantasan Korupsi adalah lembaga negara untuk memberantas tindak pidana korupsi
    Komisi Pemberantasan Korupsi adalah lembaga negara untuk memberantas tindak pidana korupsi

    KPK

Video Terkini