Sukses

Jakarta Antisipasi Ancaman Banjir Akhir Tahun

Dinas Pekerjaan Umum Jakarta mulai mengantisipasi ancaman banjir pada Desember- Januari.

Berdasarkan peringatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pada Oktober 2013 akan memasuki musim hujan dengan curah tinggi. Puncaknya, kemungkinan banjir terjadi sekitar Desember-Januari.

Guna mengantisipasi ancaman banjir di Jakarta, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Manggas Rudy Siahaan, memastikan para Suku Dinas PU Tata Air dan Jalan bekerja mengantisipasi ancaman banjir.

"Membentuk posko banjir di Sudin PU dan 42 kecamatan, mulut air dan tali air berfungsi. Serta posko jalan rusak. Memperbaiki jalan dan separator, gundukan tanah, infrastruktur umum lain," ujar Manggas di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (27/9/2013).

Dinas PU juga akan memperbaiki pintu air dan pompa air di Jakarta yang berjumlah 492, pengerukan 884 saluran penghubung dengan 200 alat eskavator, pengerukan 18 saluran makro, pengerukan sungai dan kali, serta pengerukan waduk.

Di samping itu, akan dilakukan perbaikan jalan di 12 koridor jalur Transjakarta, pemasangan cctv dan pengecatan 130 rumah pompa. Dinas PU juga akan berkoordinasi dengan Kementerian PU mengenai seluruh pekerjaan bidang air dan jalan.

"Semua target Desember. Ada 131 regu, 800 satgas air maupun jalan. Usulan masyarakat diganti unit reaksi cepat," kata Manggas. (Mvi/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.