Sukses

Tak Ada Tanda Tangan Sekretaris Fraksi di Surat Penunjukan Ruhut

Surat penunjukkan Ruhut Sitompul menjadi Ketua Komisi III DPR hanya ditandatangani Ketua Fraksi Demokrat Nurhayati Ali Assegaf

Surat penunjukan Ruhut Sitompul menjadi Ketua Komisi III DPR hanya ditandatangani Ketua Fraksi Demokrat Nurhayati Ali Assegaf. Surat penetapan tersebut lazimnya juga ditandatangani Sekretaris Fraksi Partai Demokrat.

"Jadi surat dari pimpinan Fraksi Partai Demokrat sah dan yang menandatangi hanya ketua dengan cap stempel, dan lazimnya ada tanda tangan sekretaris," ujar Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso saat memimpin rapat pleno pemilihan Ketua Komisi III DPR RI di ruang rapat komisi III DPR RI Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (24/9/2013).

Menurut Priyo, surat tersebut sudah sah meskipun hanya ditandatangani ketua. "Dan saya juga baru sadar bahwa sekretarisnya juga baru diganti," kata dia disambut tawa anggota Komisi III DPR.

Priyo juga memuji Nurhayati Ali Assegaf. Menurut politikus Partai Golkar itu, Nurhayati sebelum menjadi ketua Fraksi Partai Demokrat mempunyai kekuasaan sangat besar. "Dan beliau juga memiliki kualitas kemampuan dan intelektual yang baik sekali, sekaligus juga cantik...," ujarnya kembali disambut tawa.

"Jadi surat ini sudah resmi kami terima. Dan ini agak unik karena pimpinan DPR semua kontak-kontakan untuk mempertanyakan pemilihan ini," tambahnya.

Fraksi Demokrat mengganti Sekretaris Fraksi Saan Mustopa. Posisi Saan digantikan oleh Teuku Riefky Harsya. Sementara, posisi Gede Pasek sebagai Ketua Komisi III DPR digantikan Ruhut Sitompul. (Mvi/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • DPR adalah lembaga legislatif yang anggotanya terdiri dri anggota partai politik terpilih dari hasil pemilu.

    DPR

  • Ruhut Sitompul adalah seorang mantan aktor yang kini bekerja sebagai pengacara dan politisi
    Ruhut Sitompul adalah seorang mantan aktor yang kini bekerja sebagai pengacara dan politisi

    Ruhut Sitompul