Sukses

Ahok: PKL Akan Berjualan di Celah-celah Gedung Kantor

Ahok mengungkapkan, Pemprov DKI sedang dalam pembahasan untuk membenahi halaman gedung perkantoran di Jakarta.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengungkapkan, Pemprov DKI sedang dalam pembahasan untuk membenahi halaman gedung perkantoran di Jakarta. Pembenahan dilakukan agar bersinergi dengan para pedagang kaki lima (PKL).

"Kita juga lagi diskusi, kita ingin gedung-gedung kantor itu seperti di luar negeri. Tidak lagi dibatasi tembok-tembok. Jadi orang bisa jalan di antara gang itu, di antara celah-celah itu juga akan ada PKL-PKL yang bisa berjualan," ujar Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (11/9/2013).

Tidak hanya itu, para PKL nantinya akan ditampung di pasar-pasar malam, pameran UMKM, maupun taman-taman di Jakarta. Bahkan saat ini, untuk penempatan PKL di taman sedang diproses oleh Badan Tata Ruang dan Lingkungan Hidup DKI.

Menurut Ahok, hal itu dilakukan untuk membantu para PKL agar dapat berjualan di kawasan yang dekat dengan masyarakat, namun secara tertata rapih. Pada intinya, lanjut Ahok, PKL tidak boleh berjualan di badan jalan yang bisa menyebabkan kemacetan. PKL boleh berjualan di pedestrian atau trotoar, namun yang lebar dan dengan syarat mereka dapat menjaga kebersihan.

"Kita mesti rancang seperti itu. Supaya pedestrian dibuka. Jadi, kantor-kantor kita yang sempit dilebarin lagi. Misalnya kita ambil contoh, yang di Sudirman-Thamrin, terutama yang di Bundaran HI. 350 Meter dari stasiun MRT, kita sudah bisa bikin pembatas-pembatas itu dibuka semua untuk menyediakan tempat bagi PKL," papar Ahok. (Mut/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok

  • PKL

Video Terkini