Sukses

Dul Jadi Tersangka Lancer Maut, Dhani: Kita Jalani Proses Itu

"Proses hukum terus berlanjut," kata Ahmad Dhani.

Pentolan musisi Dewa, Ahmad Dhani tak khawatirkan bila anak bungsunya Dul dijadikan tersangka oleh aparat kepolisian menyusul kecelakaan maut di tol Jogorawi KM 8+200, yang menelan 6 korban tewas dan 7 luka berat dan ringan.

"Proses hukum terus berlanjut, kita akan menjalani proses tersebut," kata Dhani saat gelar konpers usai jenguk 5 pasien luka berat di RS Melia, Cimanggis, Cibubur, Depok, Jawa Barat, Senin (9/8/2013).

Ia pun kembali menegaskan, proses hukum akan tetap dijalani apapun bentuk hukuman yang akan dijerat polisi terhadap anaknya itu. Kendati dirinya mengklaim pihak keluarga korban telah ikhlas dan memaafkan atas musibah ini.

"Apapun prosesnya, akan saya jalanin. Yang nggak wajib aja saya jalanin apalagi yang wajib," ujar dia.

Dhani mengaku saat kejadian tersebut, sang anak tak memiliki SIM karena usianya masih 13 tahun. Hal itu sekaligus membantah atas kabar yang menyebutkan sang anak telah diberikan SIM.

"Di bawah umur belum punya SIM lah mas," singkatnya dengan santai.

Selain itu, dia juga membantah bila Dul anak bungsunya yang masih duduk di bangku SMP kelas II itu kerap membawa mobil pribadi.

"Nggak mungkin (bawa mobil sendiri), ke sekolah pasti pakai sopir," pungkas dia. (Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.