Sukses

Jokowi Jadi Capres? PDIP Tunggu `Timing` yang Tepat

"Jadi hari ini bagaimana kami mengatur strategi," kata Puan Maharani.

Mayoritas kader PDIP mendukung Joko Widodo atau Jokowi untuk diusung sebagai capres dari partai berlambang banteng tersebut. Namun, Ketua Pelaksana Rakernas III PDIP Puan Maharani mengungkapkan pengumuman sosok figur capres PDIP tak dapat dilakukan begitu saja. Melainkan partainya sedang mengatur strategi mencari waktu yang tepat.

"Jadi hari ini bagaimana kami mengatur strategi. Kalau PDIP sudah memenangkam Pileg yang akan datang, punya cukup kursi di nasional. Untuk bisa mengukuhkan capres dan cawappres itu tergantung bagaimana kami mencermati dinamika dan geliat politik bahwa kapan di mana kami mencari timingnya," ujar Puan usai Rakernas di Ecopark Ancol, Jakarta, Jumat (6/9/2013).

Untuk kepastian waktu pengumuman sosok capres yang akan diusung PDIP, Puan menegaskan konsentrasi rakernas saat ini adalah konsolidasi partai dalam memenangkan pemilihan legislatif mendatang. Agar jumlah kursi yang diperoleh partainya mencukupi kuota untuk mengusung capres ataupun cawapres PDIP.  

Lagi pula, sambung dia, pembahasan dalam rakernas baru saja dibuka sehingga belum ada kepastian nama capres dan cawapres dari PDIP.

"Kan nggak disebutin Jokowi bakal akan jadi capres ataupun maju dalam pilpres. Sampai hari ini, konsentrasi kami konsolidasi partai memenangkan pileg yang akan datang. Kalau merasa timingnya sudah cukup, saya rasa Ibu Ketua Umum akan mengumumkannya," tegas Puan. (Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • PDIP