Sukses

Dipasangkan dengan JK, Jokowi: Tanya ke Partai

Gubernur DKI Jakarta Jokowi dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla oleh sebagian kalangan dianggap sebagai pasangan capres-cawapres ideal.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla alias JK oleh sebagian kalangan dianggap sebagai pasangan capres-cawapres ideal untuk 2014. Walau telah ramai dibicarakan, namun Jokowi masih enggan berkomentar apapun.

"Ndak tahu, jangan tanya-tanya itu ke saya, tanya ke saya urusan DKI," ujar Jokowi di Balaikota DKI Jakarta, Selasa, (3/9/2013).

Ia pun menolak untuk menjawab apakah dirinya siap bila pada 2014 nanti disandingkan dengan sosok JK, yang merupakan tokoh 'senior' dalam politik nasional itu.

"Jangan tanya saya lah, tanya ke partai. Saya nggak ngurus itu, tanya ke Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri)," kata mantan Walikota Solo itu.

Berbeda dengan Jokowi yang masih bungkam terkait hal tersebut, JK justru mengaku tak menolak jika dirinya diduetkan dengan Jokowi.

"Semua kemungkinan yang baik untuk bangsa dan negara itu harus, kalau ada kesempatan ya harus ikut," tambah pria yang akrab disapa JK itu.

JK juga menambahkan, tak ada hambatan bagi dirinya jika benar akan diduetkan Jokowi pada pemilu 2014 mendatang. "Saya tidak bicara hambatan. Karena ini belum dibicarakan. Bagi saya siapapun tidak pernah ada hambatan yang serius," ungkap JK, kemarin. (Mut/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.
    Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.

    Jusuf Kalla

  • Capres 2014

Video Terkini