Sukses

[VIDEO] Perawat Demo, Akses ke Gedung DPR Ditutup

Perawat kembali berdemo di depan Gedung DPR. Mereka mendesak wakil rakyat mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang Keperawatan.

Perawat kembali berdemo di depan Gedung DPR. Mereka mendesak wakil rakyat mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang Keperawatan. Aksi ini sempat menutup akses warga yang hendak masuk Gedung DPR.

Dalam tayangan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (29/8/2013), puluhan perawat itu menampilkan aksi teaterikal berupa tumpukan puluhan pasien warga miskin yang tewas dan sakit di depan pintu masuk Gedung DPR, Jalan Gatot Subroto, Jakarta. Mereka hendak mengetuk hati wakil rakyat agar segera mengesahkan RUU Keperawatan menjadi undang-undang.

Para demonstran juga mengingatkan DPR tentang minimnya jumlah perawat di tanah air, sehingga banyak pasien yang tak tertangani dengan baik dan akhirnya meninggal dunia.

Meski tak satupun anggota DPR yang menemui, dalam aksi damai ini pendemo minta agar DPR peduli dengan sumberdaya perawat yang akan melayani masyarakat. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini