Sukses

Sepeda Motor `Menguasai` Jalur Pantura

Meski banyak program mudik gratis, masyarakat masih memilih mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Jalur Pantura merupakan wilayah yang paling banyak dilintasi pemudik. Meski banyak program mudik gratis, masyarakat masih memilih mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi. Sepeda motor pun mendominasi jalur mudik Pantura.

"Jumlah kendaraan dari arah Jakarta ke Cirebon, dari pukul 20.00 WIB malam sampai pukul 08.00 WIB pagi sudah dilintasi 9 ribu sepeda motor," ujar Kabid Perhubungan Darat Indramayu Daddy Haryadi, di Indramayu, Jawa Barat, Senin (5/8/2013).

Sedangkan, untuk kendaraan roda empat dari Jakarta menuju Cirebon, juga mencapai ribuan mobil. Daddy merinci kendaraan yang melintas tiap jamnya adalah sedan sebanyak 195 mobil, kijang 1.075 mobil, bus sedang 97, bus besar 265, pick up 235, truk sedang 180, dan truk besar 3.

Sementara itu, pantauan Liputan6.com, dari Jalan Raya Tulungagung, Indramayu, menuju Cirebon sudah terlihat antrean yang cukup mengular. Rata-rata kecepatan mobil dan motor yang melintas hanya sekitar 10 km per jam.

Sebelumnya, terjadi kecelakaan yang menyebabkan seorang nenek bernama Tarlina (71) meninggal dunia. Kejadian itu tepatnya terjadi di Jalan Sukalila, Desa Pilangsari, Indramayu. (Mut/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini