Sukses

PKPU Gelar Belanja Bareng bagi 550 Anak Yatim

Sejumlah pejabat dari Kementerian Sosial dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendampingi 550 anak yatim dalam acara "Belanja Bareng Yatim".

Citizen6, Jakarta: Sejumlah pejabat dari Kementerian Sosial dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta serta dari kalangan artis mendampingi 550 anak yatim dalam acara "Belanja Bareng Yatim" di salah satu swalayan daerah Cempaka Putih, Jakarta Pusat yang diselenggarakan oleh Lembaga Kemanusiaan Nasional Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU). Acara belanja bareng ini juga melibatkan 650 anak yatim.

Dalam kegiatan ini semua peserta diberi voucher berbelanja senilai Rp 200 ribu. Mereka diberi kesempatan memilih sendiri, di antaranya kebutuhan sekolah, sembako, dan kebutuhan Ramadan lainnya.

Presiden Direktur PKPU, Agung Notowiguno, yang hadir dalam acara tersebut mengatakan acara ini hasil kerjasama antara PKPU, Giant dan Carrefour Indonesia serta sejumlah donor korporasi dan individu. Tujuannya yaitu untuk bersama berbagi kebahagiaan di bulan yang suci ini. "Kebahagiaan kita akan terasa lengkap jika kita bisa berbagi kebahagiaan tersebut dengan orang lain," ujarnya di Jakarta pada Minggu 28 Juli 2013.

Agung mengatakan, tahun ini melalui program Belanja Bareng Yatim, PKPU sudah melayani 3000 anak yatim di seluruh Indonesia. Program ini berbentuk santunan langsung yang rutin diadakan sejak lima tahun yang lalu. Program ini didanai oleh para donatur PKPU, baik yang berasal dari individu ataupun perusahaan.

Pada tahun 2013, jelas Agung, PKPU telah melaksanakan program Belanja Bareng Yatim (BBY) di berbagai kota di Indonesia seperti Banda Aceh, Padang, Medan, Surabaya, Semarang, Yogyakarta, Jakarta, Bandung, dan Makasar.

Corporate Affairs Director PT Trans Retail Indonesia, RM Adji Srihandoyo mengatakan kegiatan amal ini rutin akan dilakukan di sejumlah wilayah. "Ini tahun keempat. Kita punya komitmen berbagi untuk masyarakat tidak hanya untuk kalangan tertentu," kata Adji dalam kesempatan yang sama.

Usai ikut berbelanja, Dirjen Rehabilitasi Sosial Kementerian Sosial, yang di wakili oleh Kasubdit Anak Terlantar, Rahmat Kusnadi yang hadir di acara tersebut menyambut baik program BBY yang dilaksanakan setiap tahun. Selanjutnya ia juga memberikan pesan-pesan Ramadan agar anak-anak dapat mengisi dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat.

Acara Belanja Bareng Yatim ini juga dihadiri Asisten Sekwilda Provinsi DKI Jakarta Bidang Kesejahteraan Masyarakat, Dr Oloan Siregar dan artis cilik Amel Carla yang semakin menambah meriah acara tersebut. (Kismo/Mar)

Kismo adalah pewarta warga yang bisa dihubungi lewat emailnya di kismo_ok@yahoo.com.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, Ramadan atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media, kuliner dan lainnya ke citizen6@liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.