Sukses

Bila Jadi Presiden, Prabowo: 30 Persen Perempuan Duduki Kabinet

Artinya, akan ada banyak menteri dari kaum hawa di dalam pemerintahan mendatang jika Prabowo menjadi Presiden RI dari partai Gerindra.

Calon Presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto berjanji bila mendapatkan mandat dari rakyat maka akan memenuhi kuota 30 persen perempuan di pos-pos kementerian. Artinya, akan ada banyak menteri dari kaum hawa di dalam pemerintahan mendatang.

"Kalau kita menang, 30 persen perempuan akan duduk di kabinet sesuai kualitas dan kapabilitas mereka," kata Prabowo dalam konferensi persnya di acara Deklarasi 6 Program Aksi Transformasi Bangsa di Hotel Sahid, Jakarta, Senin 15 Juli 2013 malam.

Prabowo, yang merupakan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu menegaskan kebijakannya untuk menempatkan perempuan di pos-pos kementerian bukan sekadar asal pilih. Apalagi bila disebut hanya untuk memenuhi kuota 30 persen perempuan sesuai amanat undang-undang.

Namun, penempatan perempuan di pos-pos kementerian nanti akan dilihat berdasarkan kemampuan yang dimilikinya. Prabowo yakin kualitas intelektual perempuan Indonesia sangatlah baik dan tidak kalah dengan para politisi laki-laki.

"Jadi kita tidak asal pilih perempuan saja, karena kita punya perempuan-perempuan hebat dan itu yang akan kita tempatkan di bidangnya dalam kabinet," ungkap Prabowo. (Tnt/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini