Sukses

Harga Sembako Naik Jelang Ramadan, Ahok: Kontrol Pasar

Pemprov DKI berencana melakukan kontrol terhadap harga sembako di pasar.

Menjelang Ramadan, harga sembilan bahan pokok (sembako) mengalami kenaikan. Salah satunya harga daging sapi yang telah mencapai Rp 90 ribu per kilogram. Pemprov DKI pun berencana melakukan kontrol terhadap harga sembako di pasar.

"Kita kontrol pasarnya. Kios punya kita kan? Pedagang juga bisa. Kita bisa jadi pemasok buat dia," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Balaikota, Selasa (2/7/2013).

Kontrol pasar itu, menurut mantan Bupati Belitung Timur itu, guna mengimbangi harga kebutuhan pokok di Jakarta. Salah satu BUMD DKI dalam bidang jasa penyewaan gudang, pasar, dan perdagangan, yaitu PT Food Station Tjipinang Jaya, bersama PD Pasar Jaya akan dimanfaatkan untuk menjadi distributor logistik sembako.

Pemprov DKI pun dapat menyalurkan sembako langsung kepada pedagang, sehingga harga sembako dapat ditekan.

Selain itu, lanjut Ahok, daerah Karawang dan Lampung sedang dibahas untuk membantu mendukung logistik. Namun karena masih sebatas wacana, maka masalah teknisnya akan diproses secara lengkap oleh Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Administrasi Hasan Basri Saleh.

"Tapi kita belum bisa lakukan sekarang. Makanya kita masih monitor dulu. Teknisnya Pak Hasan. Kita belum bisa nanganin secara langsung. PD Pasar Jaya kita kan belum bisa jadi fungsi kontrol. Konsepnya Pak Gubernur (Jokowi) kan, kita lagi mau siapin 5 contoh pasar," papar Ahok. (Mut/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Pasar adalah tempat orang berjual beli. Namun pasar berkaitan dengan kegiatannya, bukan tempatnya.

    pasar

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok

  • Sembako adalah singkatan dari sembilan bahan pokok.

    sembako

  • Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.
    Ramadan adalah bulan suci umat Islam yang dirayakan dengan cara melaksanakan puasa selama satu bulan penuh.

    Ramadan