Sukses

Kebakaran di Percetakan Negara Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Jalan Percetakan Negara II, tepatnya di dekat Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat, berhasil dipadamkan petugas Damkar Jakpus.

Kebakaran yang melanda pemukiman warga di Jalan Percetakan Negara II, tepatnya di dekat Pasar Johar Baru, Jakarta Pusat. Api mulai muncul di permukiman warga sekitar pukul 23.00 WIB, Minggu 30 Juni. Kini api telah berhasil dipadamkan petugas kebarakan Jakarta Pusat.

Api yang muncul akibat dari korsleting listrik ini berhasil dipadamkan petugas sekitar pukul 00.30 WIB. Sebanyak 16 mobil pemadam kebakaran dari Jakarta Pusat diturunkan untuk menjinakkan api.

"16 damkar tadi yang memadamkan. Kebakaran tadi diakibatkan korsleting listrik dari salah satu rumah warga," kata petugas Damkar Jakarta Pusat, Poniman ketika dihubungi Liputan6.com, Senin (1/7/2013) dini hari.

Walaupun api telah padam, petugas pemadam kebakaran belum mengetahui jumlah rumah yang terbakar dalam peristiwa tersebut. Namun, petugas Damkar Jakpus memastikan kebarakan melanda permukiman warga.

"Yang terbakar tadi itu rumah warga. Kalau jumlah rumah dan kerugian kita belum bisa pastikan. Masih dicari informasinya," ujar Poniman. (Frd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.