Sukses

Lepas Parade Jakarnaval, Jokowi-Ahok `Dijemur` di Trotoar

Jokowi dan Ahok rela kepanasan sambil melepas dan mengikuti parade kendaran hias dalam rangka menyambut HUT ke-468 DKI Jakarta.

Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi dan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok melepas Festival Jakarnaval 2013. Jokowi dan Ahok rela kepanasan sambil melepas dan mengikuti parade kendaran hias dalam rangka menyambut HUT ke-468 DKI Jakarta.

Pantauan Liputan6.com, Minggu (30/6/2013) petang, dengan mengenakan kostum yang mirip kaisar kerajaan di China, Jokowi duduk di atas kursi di trotoar. Sementara Ahok yang tak mengenanakan kostum berada di samping Jokowi.

Mereka duduk di panggung di atas trotoar depan Kompleks Balaikota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Ahok hanya mengenakan kaos berkerah warna putih-oranye.

Suasana di Jalan Medan Merdeka Selatan ini sendiri dipenuhi ribuan warga yang hendak melihat parade karnaval. Bahkan tak sedikit dari warga yang hendak menyaksikan Jokowi-Ahok dari dekat. Namun, cuaca sore yang terik, membuat semua orang di sini tampak kepanasan dan kegerahan. Tak terkecuali Jokowi-Ahok.

Kedua pemimpin Jakarta itu terpaksa duduk dengan sengatan sinar matahari. Hal yang sama juga dirasakan oleh para petinggi-petinggi di Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta, seperti Walikota Jakarta Pusat, Saefullah dan para Kepala Dinas dan Sudin, yang duduk menemani Jokowi-Ahok.

Adapun, selang beberapa menit kemudian, Jokowi kemudian beranjak dari panggung. Jokowi kemudian menunggangi kuda yang telah disiapkan dan berjalan di antara parade. Sementara Ahok terlihat menyalami satu per satu warga. Bahkan sesekali mantan Bupati Belitung Timur melayani sesi foto bersama dengan warga. (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.