Sukses

Luthfi, Fathanah dan Ridwan Ketemu di Malaysia Bahas Impor Daging

Pertemuan terkait proses pengurusan penambahan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian.

Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Luthfi Hasan Ishaaq disebut pernah melakukan pertemuan dengan Ridwan Hakim, anak Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin di Kuala Lumpur, Malaysia. Pertemuan itu terjadi pada 20 Januari 2013, terkait proses pengurusan penambahan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian sebagaimana permintaan PT Indoguna Utama.

Hal itu terungkap saat Jaksa Siswanto Karjono membacakan surat dakwaan terdakwa Luthfi Hasan Ishaaq di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta Selatan, Senin (24/6/2013).

Jaksa Siswanto Karjono menuturkan, selain ada Luthfi dan Ridwan, pertemuan yang sama itu juga dihadiri Ahmad Fathanah dan Elda Devianne Adhiningrat.

"Pertemuan untuk membicarakan data Maria, Direktur Utama PT Indoguna Utama (terkait kuota impor daging sapi) yang akan diserahkan ke Suswono (Menteri Pertanian)," kata Jaksa Siswanto Karjono.

Tidak hanya membicarakan data Maria, namun pertemuan itu juga membahas tunggakan-tunggakan pembayaran proyek-proyek sebelumnya oleh Maria. Sayangnya, jaksa tidak merinci proyek-poyek yang dimaksud. (Ism/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.