Sukses

Demo BBM, Mahasiswa Blokir Jalan By Pass Cawang

Meski begitu, di jalur cepat dan arah sebaliknya, Cawang menuju Rawamangun terlihat lancar.

Puluhan mahasiswa Universitas Mpu Tantular melakukan aksi demo menolak kenaikkan harga BBM di ruas Jalan By Pass, Jakarta Timur. Puluhan mahasiswa melakukan blokir jalan dengan membentangkan spanduk dan melakukan orasi. Kemacetan pun tak terhindari.

Pantauan Liputan6.com puluhan mahasiswa memblokir jalur lambat di ruas Jalan Ahmad Yani, By Pass, Jakarta Timur, Cawang, Kamis (20/6/2013) petang. Akibatnya, kemacetan panjang mengular.

"Tolak kenaikkan BBM dan turunkan SBY-Boediono," teriak massa pendemo. Arus lalu lintas, khususnya di jalur lambat dari arah Rawamangun menuju Cawang tersendat.

Meski begitu, di jalur cepat dan arah sebaliknya, Cawang menuju Rawamangun terlihat lancar. Di bawah hujan, mahasiswa terus menyuarakan aspirasinya.

Puluhan polisi berseragam juga terus berjaga di sekitar area jalannya unjuk rasa. Bahkan, petugas kepolisian sudah berinisiatif membereskan sisa bakar ban.

Sementara itu, mahasiswa juga sudah berangsur meninggalkan tempat demo. Aksi demo menolak kenaikan harga BBM itu juga mendapat perhatian warga sekitar. (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini