Sukses

Jokowi: Jangan Ada yang Bilang Proyek Normalisasi Belum Jalan!

Jokowi memastikan proses pengerjaan normalisasi kali berjalan lancar.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi meninjau pengerjaan proyek normalisasi Kali Pesanggrahan Paket 2 di kawasan Cidodol, Pesanggarahan, Jakarta Selatan. Dalam kesempatan itu, Jokowi memastikan proses pengerjaan normalisasi kali berjalan lancar.

"Sudah dimulai, untuk Sheet Pile-nya udah dimulai, yang di Tanah Kusir sudah lebih kelihatan lagi. Ndak ada masalah," ujar Jokowi di Cidodol, Jakarta Selatan, Rabu, (19/6/2013).

Kedatangan Jokowi memantau proyek juga untuk membantah adanya pihak yang mengatakan, proyek normalisasi sungai hingga saat ini belum terlaksana.

"Ini saya cek nggak ada masalah. Sudah lebih kelihatan. Makanya jangan ada lagi yang bilang normalisasi belum dikerjakan. Ini sudah dimulai," tegas Jokowi.

Untuk proyek normalisasi Kali Pesanggrahan ini memang mengalami kendala lantaran terhambat masalah pembebasan tanah milik warga. Untuk mengatasi hal itu, diperlukan pendekatan yang lebih persuasif. "Ya ini komunikasinya harus dibangun. Dibicarakan, apa yang menjadi keinginan warga," tuturnya.

Ia menargetkan, proyek ini segera rampung bila didukung oleh warga yang rumahnya menjadi bagian dari pelaksanaan proyek.

"Ini dari ujung ke ujung, panjang. 2 Tahun lah ini bisa selesai. Dengan catatan, pembebasan tanah berjalan mulus. Kalau warga sadar, ini penting untuk  9,8 juta warga. Proyek ini jadi lebih mudah," urai gubernur berperawakan tinggi kurus itu.

Proyek normalisasi Kali Pesanggrahan Paket 2 dikerjakan untuk menanggulangi genangan akibat banjir yang terjadi setiap tahun untuk Jakarta selatan, Jakarta Barat dan tangerang Selatan. Selain itu, pengerjaan proyek tersebut ditujukan untuk meningkatkan daya tampung sungai dari debit 11-28 m3 menjadi 146 m3. (Tnt/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini