Sukses

Jelang BBM Naik, Belasan Orang Demo di Depan Istana Merdeka

Pascapenetapan APBN-P 2013 oleh DPR pada 17 Juni, belasan orang berunjuk rasa di depan Istana Merdeka, Jakarta.

Wakil rakyat yang berkantor di gedung kura-kura di Senayan memutuskan untuk menyetujui RAPBN-P 2013. Penetapan tersebut pun menjadi lampu hijau untuk menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM).

Meski pada Senin 17 Juni sudah ada ribuan elemen masyarakat yang berdemo, hari ini demo kembali dilakukan walau peserta demo hanya berjumlah belasan orang.

Pantauan Liputan6.com, terlihat belasan orang dari Forum Tokoh Peduli Syariah (Fortops) berdiri di seberang Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Mereka berdiri sambil memegang spanduk berukuran sedang, 1 x 2 meter, yang bertuliskan, 'BBM Naik Kebijakan Neolib SBY, BBM Naik Rakyat Sengsara, dan BBM Naik Kebijakan Zhalim'.

"Beban biaya bila BBM naik, pengeluaran akan bertambah. Semua menggunakan motor dan mobil, pasti akan ada beban tambahan yang dibutuhkan. Karena itu tolak kenaikan BBM, takbir!" Pekik koordinator aksi Fortops, Junaidy, di depan Istana Merdeka, Jakarta (18/6/2013).

Unjuk rasa tolak kenaikan BBM ini tidak mengganggu arus lalu lintas di sekitarnya. Polisi pun hanya berdiri melihat dari kejauhan aksi tersebut.

Sebelumnya, dalam rapat paripurna, DPR mengetuk palu untuk pengesahan APBN-P 2013. Dengan demikian, kenaikan harga BBM dapat dipastikan.

Pemutusan APBN-P 2013 tersebut, ditetapkan dengan menggunakan voting. Sebanyak 118 anggota DPR menolak dan 338 anggota DPR menerima APBN-P 2013. (Frd/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini