Sukses

[VIDEO] Uniknya Kerajinan Ukir Pandai Sikek

Ukiran tersebut memiliki kekhasan tersendiri, yang membuatnya berbeda dari ukiran lainnya.

Ukiran Pandai Sikek di Tanah Datar Sumatra Barat terkenal hingga ke mancanegara. Tentu saja karena ukiran tersebut memiliki kekhasan dan keunikan tersendiri, yang membuatnya berbeda dari ukiran lainnya.

"Usai mencicipi sarapan yogurt, Tim Ngubek mengarah ke wilayah Pandai Sikek tanah datar yang merupakan sentra kerajinan tradisional," ujar presenter Program Ngubek, Senandung Nacita yang ditayangkan Liputan 6 SCTV, Kamis (13/6/2013).

Di bengkel milik Chan Umar yang merupakan salah satu tempat produksi ukiran di Pandai Sikek, lanjut Nacita, ukiran-ukiran menggunakan kayu surian yang liat itu diukir sehingga mudah dibentuk namun tak gampang pecah.

Para pengrajin di bengkel itu menggunakan berbagai perkakas seperti panokok dan pisau ukir. Mereka dengan lihai memahat dan mencongkel-congkel kayu itu hingga menjadi bentuk yang indah.

"Mereka membentuk berbagai motif khas Minang, seperti kembang manih atau puti tekuruang. Motif yang umumnya melambangkan keanggunan gadis-gadis Minang," ujar pemilik toko sekaligus pengrajin bernama Chan Umar.

Untuk membuat kerajinan pandai sikek itu, dibutuhkan keterampilan tinggi. Tak heran harganya cukup mahal, bahkan bisa mencapai Rp 1,2 juta per meter bujur sangkarnya.

Meski berharga tinggi, peminatnya tetap tinggi bahkan hingga ke Austria. (Tnt/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini