Sukses

[VIDEO] Pasca-Penertiban PKL, Lalu Lintas Pasar Minggu Lengang

Para PKL yang biasanya berada di bahu jalan kini sudah tidak tampak lagi. Mereka ditampung di lokasi pembinaan atau lokbin.

Kondisi dan situasi sehari pasca-penertiban pedagang kaki lima (PKL) di sekitar pasar tradisional Pasar Minggu, Jakarta Selatan tampak tertib dan lengang. Para PKL yang biasanya berada di bahu jalan, kini sudah tidak tampak lagi.

Mereka ditampung di lokasi pembinaan atau lokbin. Beberapa personel Satpol PP juga tampak berjaga di sejumlah sudut jalan tersebut.

Bagi para pedagang maupun pembeli, kondisi tertib seperti sekarang itu justru mendatangkan kerugian. Para pembeli mengaku harus berjalan lebih jauh untuk menemui pedagang. Sementara bagi PKL, kondisi tersebut mempengaruhi pendapatan mereka yang menurun hingga 50 persen karena sei pembeli.

"Pada bingung saja nyarinya. Biasanya kan di situ, di pinggir jalan, mudah," kata pedagang buah bernama Sunyek kepada Liputan 6 SCTV, Selasa (4/6/2013) siang.

Tak cuma tertib dari PKL, penertiban itu juga berdampak baik pada kondisi lalu lintas di sekitar pasar. Arus kendaraan kini lancar. Antrean panjang kendaraan angkutan umum yang biasanya terjadi juga sudah tidak ada. (Ndy/Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.