Sukses

[VIDEO] Indahnya Pantai Pink di Pulau Komodo

Snorkeling di Pantai Merah Jambu hingga menikmati matahari tenggelam di Labuhan Bajo, layak masuk daftar wisata Anda.

Bertamasya ke Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur tak melulu menengok komodo si hewan langka. Tapi bisa juga menjajal keindahan pantainya. Snorkeling di Pantai Pink atau Merah Jambu hingga menikmati matahari tenggelam di Labuhan Bajo, layak masuk daftar wisata Anda.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Rabu (29/5/2013), waktu terbaik menuju pantai pink adalah pagi hari. Untuk menuju lokasi tersebut, Anda harus menempuh satu jam perjalanan dari Pelabuhan Labuhan Bajo ke Pulau Komodo.

Selama perjalanan, Anda akan disuguhi hamparan keindahan pasir putih hingga gugusan pulau nan indah. Puncaknya, puaskan diri Anda di Pantai Merah Jambu yang memiliki keunikan pada pasirnya yang berwarna merah muda.

Hal yang tak boleh dilewatkan, tentunya snorkeling. Untuk aktivitas ini bisa dilakukan beramai-ramai. Caranya, Anda menyewa 1 kapal motor dengan kapasitas 20 orang. Biayanya sekitar Rp 7 juta, dan bisa digunakan sehari penuh. Biaya itu sudah termasuk sewa peralatan snorkeling.

Tidak murah memang. Namun sepadan dengan keindahannya. Pemandangan bawah laut juga bisa dinikmati lewat bottom boat, perahu dengan kaca tembus pandang di dasarnya. Dengan perahu itu, Anda bisa mengintip ikan berwarna-warni dan terumbu karang. Jangan khawatir, kawasan ini aman dari komodo.

Usai berwisata di pantai Pulau Komodo, paling pas ditutup dengan menikmati momen matahari tenggelam di Pantai Labuhan Bajo. Wah, indahnya! (Tnt/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.