Sukses

Cegah `Serangan Fajar` Ganjar Bentuk Satgas Anti-money Politics

Meski menurut Ganjar, kecurangan sudah terjadi. "Serangan zuhur malahan."

Untuk mencegah ada terjadinya politik uang jelang pelaksanaan Pilkada Jawa Tengah yang akan dilaksanakan Minggu 26 Mei besok, calon gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menginstruksikan kepada timnya untuk bersiap hingga waktu pemilihan.

"Yang jelas kami siapkan teman-teman yang nanti menjadi saksi, lakukan patroli, yang di daerah-daerah harus ronda, hitung berapa indikatornya dan terus dipantau," ujar Ganjar di kompleks Candi Borobudur, Magelang, (26/5/2013).

Berdasarkan pantauan timnya di lapangan, Ganjar mengatakan, hingga H-1, pihaknya menemukan berbagai kecurangan, seperti praktek politik uang untuk menggiring warga memilih salah satu pasangan cagub-cawagub. Karena itu, dirinya telah membentuk sebuah tim khusus  untuk mencegah hal tersebut.

"Jelang masa pemilihan ini, kami temukan dikabupaten-kabuten ada yang main politik, makanya kita ada Satgas Anti-money Politics yang sudah kita bentuk, untuk bekerja lebih keras lagi mengawasi praktek seperti ini," ujar Anggota Komisi III DPR itu.

Apakah pembentukan Satgas Anti-money Poltics ini juga untuk mengawasi dan mengantisipasi adanya serangan fajar di basis massa Ganjar-Heru? Ganjar tidak menampiknya.

"Kalau kami temukan, langsung laporkan ke Panwas. Dan Sekarang bukan lagi serangan fajar, karena kecurangan sudah terjadi dari sekarang, serangan zuhur malahan," ucap Ganjar. (Ein/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini