Sukses

Wanita Lain Fathanah, Tri Kurnia Muncul di KPK

Salah satu wanita yang ikut menerima aliran dana dari Ahmad Fathanah, Tri Kurnia Puspita meninggalkan Gedung KPK hari ini. Ia mengenakan kerudung hitam.

Salah satu wanita yang diduga ikut menerima aliran dana dari tersangka pencucian uang dalam kasus suap impor daging sapi Ahmad Fathanah, Tri Kurnia Puspita menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Belum diketahui maksud kedatangan dari perempuan yang mengenakan kerudung hitam itu.

Keluar dari Gedung KPK di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Senin (20/5/2013), penyanyi dangdut ini tak mengucapkan sepatah kata pun. Mengenakan kemeja kotak-kotak, Tri Kurnia keluar dari Gedung KPK pukul 09.30 WIB.

Dalam jadwal KPK, tak ada nama Tri Kurnia tercantum sebagai salah satu saksi yang akan diperiksa hari ini.

Tri Kurnia diduga kecipratan harta dari Fathanah berupa mobil Honda Freed. Dia dan wanita-wanita dekat Fathanah terancam dikenakan pasal dalam Undang-Undang Tindak Pidana Pencucian Uang dan terpaksa harus mengembalikan harta pemberian pria yang dekat dengan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq itu. Tri Kurnia mengembalikan mobil Honda Freed dan gelang mewah Hermes dan jam tangan Rolex.

Selain Tri Kurnia, ada beberapa wanita lain yang terkena jerat harta Fathanah. Artis Ayu Azhari yang mengembalikan uang tunai Rp 20 juta dan US$ 1.800. Model seksi Vitalia Shesya mengembalikan Honda Jazz dan jam tangan Chopard senilai Rp 70 juta. Mahasiswi cantik Maharany Suciyono mengembalikan Rp 10 juta. (Ais/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini