Sukses

Ahok Instruksikan Kepala Satpol PP Copot Baliho Prabowo Subianto

Kasatpol PP DKI Kukuh Hadi Santoso menyatakan dirinya telah menerima instruksi Ahok untuk mencopot baliho yang memuat gambar Prabowo Subianto.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI, Kukuh Hadi Santoso menyatakan dirinya telah menerima instruksi Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk mencopot baliho atau poster yang memuat gambar Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M Taufik dan Ketua DPC Partai Gerindra Nuriana atau Nuri Shaden. Pencopotan tetap dilakuan meski Ahok saat ini masih tercatat sebagai politisi Gerindra.

"Saya kemarin di BBM sama Pak Wagub (Ahok) untuk copot itu baliho Pak Prabowo, dan saya langsung perintahkan Kasat Pol PP Jaksel (Sulystantoro) untuk copot, katanya sudah semalam," ujar Kukuh di Balaikota, Jakarta Pusat, Kamis (16/5/2013).

Tetapi saat dirinya kembali menghubungi Kepala Satpol PP Jaksel, ternyata baliho yang dicopot yang berada di dekat Pasar Mampang. Ia pun langsung memerintahkan agar semua poster ataupun baliho sebagai alat kampanye segera ditertibkan dari ruas jalan.

"Ini saya ditanya terus sama wartawan, itu sudah dicopot belum? Kenapa hanya di Pasar Mampang, itu semua harus dicopot jangan satu-satu," kata Kukuh kepada Kasatpol PP Jaksel dengan tegas melalui telepon.

Selang beberapa lama, ia akhirnya mendapat laporan bahwa baliho tersebut telah dicopot. Kukuh kemudian memuji Ahok berani mengambil tindakan untuk mencopot baliho dari partainya sendiri, terlebih terdapat wajah Prabowo di baliho tersebut.

"Pak Wagub termasuk berani karena itu kan baliho orang partainya, berarti beliau berpikir setelah jadi Wagub menjadi milik warga bukan partai," ujar Kukuh. (Mut/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini