Sukses

Klewang Bina 6 Geng Motor, Termasuk Kelompok Wanita Sincan

Anggota geng motor yang dibina Klewang direkrut dari berbagai kalangan anak muda.

Pentolan geng motor Klewang (57) membina 6 kelompok geng motor yang beroperasi di Pekanbaru, Riau. Geng-geng motor yang dibina itu diarahkan oleh Klewang untuk melakukan berbagai tindak kejahatan.

"Ada 6 geng motor yang dibina Klewang. Dia ini kan semacam ketua besar," kata Kapolrestabes Pekanbaru Kombes Pol Adang Ginanjar saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Senin (13/5/2013).

Enam geng motor itu adalah XTC, JRC, ARC, Atiet Abang, Street Demon, dan Sincan. Menurut Adang, Sincan merupakan kelompok yang anggotanya khusus wanita. "Sincan itu anggotanya wanita semua," tutur dia.

Anggota geng motor yang dibina Klewang direkrut dari berbagai kalangan anak muda. Mulai dari siswa sekolah hingga mereka yang putus sekolah. "Mereka anak yang ugal-ugalan. Kalau ingin masuk geng itu harus berani merampas dan melakukan kejahatan," jelasnya.

"Mereka yang berani akan diangkat menjadi panglima geng motor oleh Klewang. Mereka harus berani karena memimpin sejumlah anggota lainnya," ujar Adang.

Hingga saat ini, polisi telah menetapkan Klewang dan 10 anggota geng motornya sebasgai tersangka. Mereka dijerat dengan sejumlah pasal, mulai perampasan, perusakan, hingga pemerkosaan. Jumlah tersangka itu masih mungkin bertambah karena polisi masih memburu sejumlah orang. (Eks/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini