Sukses

Komnas HAM: Ada Preman Intimidasi Warga Pluit Agar Mau Digusur

Komnas HAM telah mendapat laporan warga perihal adanya intimidasi dan uang kerohiman yang tidak merata kepada warga.

Ketua Komnas HAM Siti Nurlaela bersama Komisioner Komnas HAM Siane Indriyani telah melakukan dialog dengan warga sekitar waduk Pluit, Jakarta Utara. Hasilnya, ada sejumlah preman yang mengancam warga agar mau digusur.

Siane Indriyani mengaku telah mendapat laporan warga perihal adanya intimidasi dan uang kerohiman yang tidak merata kepada warga. Apalagi Pemprov DKI Jakarta belum memberikan solusi bagi warga yang akan direlokasi ke tempat lebih baik.

"Berdasarkan laporan warga ada oknum atau semacam preman mengintimidasi warga agar mau direkolasi," terang Siane di Waduk Pluit, Jakarta, Senin (13/5/2013).

Terkait penggusuran ini, Komnas HAM sudah memberikan undangan kepada Jokowi untuk berdialog sejak tanggal 29 April 2013. Tetapi Jokowi tidak bisa hadir. Untuk itu, pada 16 Mei mendatang, Komnas HAM akan mengundang kembali Jokowi untuk melakukan dialog. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.