Sukses

VIDEO: 2 Jurnalis di Makassar Jadi Korban Perampokan Geng Motor

Dua orang jurnalis di Makassar, Sulawesi Selatan, diserang kawanan geng motor.

Dua orang jurnalis di Makassar, Sulawesi Selatan, diserang kawanan geng motor. Akibatnya, keduanya mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya.

Jurnalis Trans TV Muhammad Ardiansyah terpaksa dirawat intensif di Rumah Sakit Ibnu Sina, Kota Makassar akibat mengalami dua luka tikaman di paha kanannya. Sementara, jurnalis Fajar TV, Harun melarikan diri.

Dalam Liputan 6 SCTV, Jumat (10/5/2013) diberitakan, peristiwa itu berawal saat kedua jurnais melintas di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar pada Kamis 9 Mei dini hari. Tiba-tiba mereka diserempet kawanan geng motor hingga terjatuh. Kawanan perampok kemudian merebut kunci motor yang ditumpangi kedua jurnalis tersebut.

Kawanan geng motor kemudian melakukan pengeroyokan dan menikam paha kanan Ardiansyah sebanyak 2 kali. Sementara, Harun berhasil kabur. Kawanan geng motor berhasil membawa kabur telepon genggam milik korban.

Belakangan, aksi kawanan geng motor di Makassar kian meresahkan masyarakat. Dalam sebulan terakhir, geng motor diketahui tak hanya menyerang warga, tapi tentara dan wartawan.

Keseriusan polisi dalam mengungkap kasus ini pun diragukan. Sebab, tak ada satu pun kasus perampokan yang melibatkan geng motor ini sampai ke pengadilan.(Don/Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini