Sukses

Tak Jadi Caleg, Nachrowi Ramli Siap Jadi Juru Kampanye

Nachrowi yang menjabat Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi DKI Jakarta ini mengaku siap menjadi juru kampanye bagi para caleg DPRD DKI Jakarta dari Partai Demokrat.

Mantan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nachrowi Ramli enggan mengikuti euforia pemilu dengan maju sebagai calon anggota legislatif (Caleg) pada Pemilu 2014. Meski demikian, Nachrowi yang menjabat Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi DKI Jakarta ini mengaku siap menjadi juru kampanye para caleg DPRD DKI Jakarta Partai Demokrat.

"Saya enggak nyaleg, tapi sebagai ketua partai, saya harus membantu saudara-saudara kita yang nyaleg dari Partai Demokrat," kata Nachrowi saat ditemui usai pengumuman verifikasi administrasi bacaleg DPRD DKI Jakarta di Jakarta, Selasa (8/5/2013).

Nachrowi juga menjelaskan, berbekal dukungan masyarakat Jakarta yang memilihnya pada Pilkada DKI Jakarta lalu, dukungan itu akan dialihkan para caleg partai berlambang segitiga mercy itu.

"Saya kepengen apa yang saya miliki sejak pilkada kemarin itu termanfaatkan oleh temen-temen, dan saya minta kepada masyarakat Jakarta yang kemarin memilih saya untuk memberi dukungannya kepada caleg partai demokrat," paparnya.

Lebih jauh, mantan Ketua Bamus Betawi ini menjelaskan dirinya memiliki alasan tersendiri tidak maju sebagai bacaleg pada Pemilu 2014. Ia mengaku tidak mau mengikis dukungan suara bagi para kader partai demokrat yang maju sebagai caleg.

"Jadi saya tidak ingin mengiris teman satu dapil kalau saya nyalon. Dan saya akan turun kampanye," tukas Nachrowi.(Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.