Sukses

Densus Bekuk 2 Teroris di Bandung

Saat ini, Drensus 88 Antiteror masih mengepung rumah di Cigondewah Kabupaten Bandung.

Densus 88 Antiteror Mabes Polri telah menangkap 2 tersangka terorisme di wilayah bandung Jawa Barat. Satu tersangka ditangkap di lokasi penggerebekan di Cigondewah, 1 lainnya ditangkap di Cipacing.

"Dari penangkapan di Cipacing, tim menangkap seorang pelaku, sedangkan dari lokasi penggerebekan di Cigondewah sudah berhasil ditangkap seorang pelaku berinsial HR, kondisinya selamat," kata Wakapolda Jabar Rycko Amelza Daniel di lokasi penggerebegan di Cigondewah, Kabupaten Bandung, Rabu (9/5/2013).

Penangkapan itu dilakukan sekitar pukul 17.20 Wib. Sementara itu, 3 orang terduga teroris lainnya masih dikepung di rumah kontrakan di Cigondewah. Ketiganya masing-masing berinisial AG, BD, dan TD yang rata-rata berusia 20 tahun-an.

"Ketiganya masih dalam upaya penangkapan. Selain bersenjata, mereka juga menyimpan bahan peledak aktif di dalam rumah itu," tutur Ryco.

Hingga saat ini, penangkapan yang ditandai baku tembak itu sudah berlangsung lebih dari 5 jam. Puluhan Tim Densus 88 Antiteror dibantu Brimob Polda Jabar masih melakukan pengepungan untuk menangkap ketiga terduga teroris itu.

Ryco mengatakan, Tim Densus sebenarnya telah berusaha menghentikan kontak senjata dengan para tersangka teroris itu. Namun, para tersangka teroris itu gagal karena tuidak dihiraukan.

Densus juga berupaya negosiasi dan mengingatkan terduga teroris agar menyerahkan diri yang berlangsung lebih dari 2 jam. Namun para terduga teroris melakukan perlawanan dengan tembakan, bahkan melempar bom pipa ke arah petugas.

"Tim sudah berusaha menahan agar tidak terjadi kontak tembak. Namun, untuk melindungi masyarakat, dilakukan penegakan hukum," tutur Ryco. (Ant/Eks)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini