Sukses

VIDEO: Aksi Lempar Telur & Tomat Busuk di Pabrik Kuali Tangerang

Kejadian itu berlangsung pada Rabu siang.

Ratusan buruh melempari rumah pemilik pabrik kuali, yang memperlakukan buruhnya seperti budak di Sepatan, Tangerang, Banten, dengan telur dan tomat busuk. Kejadian itu berlangsung pada Rabu siang.

Informasi yang dihimpun Liputan 6 SCTV, Rabu (8/5/2013), berbagai serikat pekerja mendatangi rumah Yuki Irawan si pemilik pabrik kuali dengan mengendarai sepeda motor. Tidak puas berorasi dari jauh di depan rumah pemilik pabrik, para buruh akhirnya merangsek hendak masuk dengan merubuhkan pagar pembatas.

Tak hanya itu, mereka kemudian melempari rumah Yuki dengan telur busuk dan tomat sebagai bentuk protes terhadap perlakuan si pemilik pabrik yang memperlakukan buruh layaknya budak.

Terkait dugaan keterlibatan 2 anggota polisi dan seorang anggota TNI, pihak kepolisian mengungkapkan sudah memeriksa ketiganya. Mereka adalah Bripka A, Briptu N, dan Serma Is.

Mereka mengakui memiliki hubungan pertemanan dengan tersangka Yuki. Namun mereka membantah kedatangan mereka ke pabrik untuk mengintimidasi para buruh.

Jika ketiganya terbukti terlibat dalam kasus perbudakan buruh di pabrik kuali Tangerang, mereka akan dijerat Undang-Undang Pidana Umum. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini