Sukses

PKS: Berapa Sih Harga Mobil Bila Dibanding Luthfi?

PKS sangat sangat menyayangkan sikap institusi tindak kejahatan korupsi itu. KPK sama sekali tidak melakukan komunikasi terlebih dulu dengan PKS ketika hendak melakukan penyegelan.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melontarkan kecaman keras terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurut PKS, dalam perihal penyegelan 5 mobil di kantor DPP, KPK terkesan arogan dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum.

Hal itu disampaikan Juru Bicara PKS Mardani Ali Sera. Menurutnya, PKS sangat sangat menyayangkan sikap KPK tersebut.

KPK menyegel lima unit mobil yang diduga berkaitan dengan tersangka kasus suap impor daging sapi di Kementerian Pertanian, Luthfi Hasan Ishaaq, yang merupakan mantan presiden PKS.

Mardani menyatakan KPK sama sekali tidak melakukan komunikasi terlebih dulu dengan PKS ketika hendak melakukan penyegelan tersebut. "Coba baik-baik komunikasi, asal benar saja kita tidak pernah menghalangi penegakan hukum," kata Mardani dalam pesan singkatnya, Rabu (8/5/2013).

Sebagai partai di bawah hukum Indonesia, kata Mardani, PKS menuruti apapun yang akan dilakukan KPK dalam memberantas korupsi. "Jangankan mengambil mobil, saat melakukan penangkapan terhadap Pak Luthfi saja kita tidak halangi," ujarnya.

"Berapa sih harga mobil, jika dibandingkan dengan Pak Lutfhi?" kata Mardani.

Menurutnya, dibandingkan lima mobil yang disita, mantan Presiden PKS itu jauh lebih berharga. "Harga mobil itu tidak ada apa-apanya," tegas Mardani.

Mobil-mobil yang disegel itu adalah VW Caravelle B 948 RFS, Toyota Fortuner, Mazda CX9, Nissan Navarra, dan Mitsubishi Pajero Sport. Ketika disegel, mobil-mobil tersebut sedang terparkir di pelataran kantor DPP PKS. (Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.