Sukses

Takut Dituding KKN, Renny Sutiyoso Batal Nyaleg

PKPI enggan memakai cara-cara seperti mengajak anggota keluarga untuk mendaftar menjadi caleg.

Perebutan kursi anggota legislatif membuat berbagai macam cara dilakukan parpol untuk mengamankan kursi tersebut, salah satunya dengan mengajak anggota keluarga agar mendaftar menjadi caleg. Namun, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) enggan memakai cara-cara tersebut.

Buktinya, putri Ketua Umum PKPI Sutiyoso yang bernama Renny Sutiyoso dicoret dalam DCS yang diserahkan ke KPU. Hal itu dilakukan pihak PKPI agar tak dituding melakukan nepotisme.

"Ini permintaan Bang Yos (sapaan Sutiyoso) untuk menghindari unsur KKN," ujar Ketua Dewan Pimpinan Pusat Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan PKPI, Budi Santoso, di Gallery Cafe, Jakarta Pusat, Minggu (5/5/2013).

Menurut Budi, tidak ada aturan yang melarang secara pasti seseorang tidak diperbolehkan mengajak anggota keluarganya untuk maju menjadi caleg. Tapi, hal itu tak dilakukan oleh PKPI mengingat partai tersebut mengusung bebas KKN.

Bahkan, lanjut Budi, atas contoh yang diberikan Bang Yos itu maka tidak ada kader PKPI yang mengajak anggota keluarganya untuk maju caleg pada 2014.

"Dampak dari keputusan Bang Yos yang mencoret Renny saya rasa sampai ke bawah juga," terangnya.

Renny Sutiyoso awalnya diproyeksikan untuk maju di Daerah Pemilihan DKI Jakarta I. Tapi hal itu batal karena namanya dicoret oleh partai yang mengusungnya.

Sementara, berbeda dengan PKPI, Partai Demokrat justru merupakan partai yang paling banyak mengajak anggota keluarganya untuk maju menjadi caleg.

Berikut nama-nama bacaleg diajukan Partai Demokrat yang berasal dari lingkaran Keluarga Cikeas:

1. Edhie Baskoro Yudhoyono (putra bungsu SBY) dari Dapil Jatim VII

2. Sartono Hutomo (sepupu SBY) dari Dapil Jatim VII

3. Hartanto Edhi Wibowo (adik ipar SBY) dari Dapil Banten III

4. Agus Hermanto (adiknya ipar SBY) dari Dapil Jateng I

5. Nurcahyo Anggorojati (anak Hadi Utomo yang juga ipar SBY) dari Dapil Jateng VI

6. Lintang Pramesti (anak Agus Hermanto) dari Dapil Jabar VIII

7. Putri Permatasari (keponakan Agus Hermanto) dari Dapil Jateng I

8. Dwi Astuti Wulandari (anak Hadi Utomo) dari Dapil DKI I

9. Mexicana Leo Hartanto (keponakan SBY) dari Dapil DKI I

10. Decky Hardjianto (keponakan Hadi Utomo) dari Dapil jateng V

11. Indri Sulistiyowatti (keponakan Hadi Utomo) dari Dapil NTB

12. Sumardani (suami Indri Sulistiyowati) dari Dapil Riau I

13. Agung Budi Santoso (keluarga Hadi Utomo) dari Dapil Jabar I

14. Sri Hidayati (adik ipar Agung BS)

15. Putut Wijanarko (suami sri Hidayati) dari Dapil Jatim VI. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.