Sukses

200 Buruh SBTPI Geruduk Pos 9 Pelabuhan Tanjung Priok

Buruh yang berasal dari 12 perusahaan transportasi itu melakukan aksinya tepat di depan pintu Jakarta International Container Terminal (JICT).

Sekitar 200 buruh berseragam merah dari Serikat Buruh Transportasi Perjuangan Indonesia (SBTPI) menggeruduk Pos 9 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, untuk merayakan hari May Day. Buruh yang berasal dari 12 perusahaan transportasi  itu melakukan aksinya tepat di depan pintu Jakarta International Container Terminal (JICT).

"Menolak penangguhan upah, menuntut standarisasi 8 jam waktu kerja serta penetapan upah sektoral untuk buruh industri transportasi dan menolak kontrak outsourcing," kata Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat STBPI Ilham Syah di Jakarta, Rabu (1/5/2013).

Ilham mengecam pengusaha yang mencoba dan sudah melakukan penangguhan upah. "Tolak pengusaha-pengusaha yang menangguhkan kenaikan upah," teriaknya dalam orasi.

Setelah berorasi di depan Pos 9, para buruh berencana menuju Bundaran HI dan Istana Negara untuk menyatukan barisan dengan organisasi buruh lainnya.

Pantauan Liputan6.com, aksi buruh STBPI yang tergabung dari 12 perusahaan transportasi di Jakarta Utara hingga kini berlangsung damai. Arus kendaraan di sekitar lokasi aksi tampak ramai lancar. Lebih dari 100 polisi dari Polres Jakarta Utara ataupun di bawah kendali operasi (BKO) TNI AL mengawal kerumunan buruh tersebut.(Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini