Sukses

19 Orang Yang Diamankan di Duren Sawit Diperiksa Polisi

Sekitar 19 orang diamankan Satuan Reserse dan Kriminal Polres Metro Jakarta Timur. Belum diketahui pasti, apa penyebab mereka ditangkap.

Sekitar 19 orang diamankan Satuan Reserse dan Kriminal Polres Metro Jakarta Timur. Belum diketahui pasti, apa penyebab mereka ditangkap.

Kasat Reskrim Polrestro Jakarta Timur AKBP M Saleh membenarkan penangkapan itu. "Iya, 19 orang kita amankan. Sekarang masih diperiksa," kata Saleh di Mapolrestro Jakarta Timur, Rabu (24/4/2013).

Sementara menurut Kepala Sub Bagian Humas Polrestro Jakarta Timur Komisaris Polisi Didik Hariyadi, 19 orang itu diamankan dari sektor Duren Sawit, Jakarta Timur. Namun, Didik belum mengetahui secara detil mengenai penangkapan itu.

"Semuanya diamankan di daerah Duren Sawit. Sekarang masih diperiksa, masih di-BAP," kata Didik.

Didik menerangkan, diamankannya 19 orang ini dikarenakan adanya laporan dari 2 orang yang belum diketahui namanya. "Korbannya 2 orang. Mereka siapa juga saya belum tahu informasinya. Tapi atas laporan mereka 19 orang itu diamankan. Kasusnya apa saya juga belum tahu," jelas Didik.

Didik menuturkan, petugas juga turut mengamankan sejumlah motor milik dari ke-19 orang yang diamankan tersebut. "Ada sekitar 8 motor. Tadi saya tanya ke penyidik, motor-motor itu milik mereka. Tapi untuk informasi dan datanya lengkap tunggu saja dulu," ucap Didik. (Frd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.