Sukses

VIDEO: Fotocopy Jawaban UN SMP Beredar di Tegal

Selembar fotokopi kunci jawaban disita dari tangan seorang siswa SMP negeri favorit di Kota Tegal, Jawa Tengah, sesaat sebelum Ujian Nasional (UN) dimulai pada hari ke-3 ini.

Selembar fotocopy kunci jawaban disita dari tangan seorang siswa SMPN 14 Kota Tegal, Jawa Tengah, sesaat sebelum Ujian Nasional (UN) dimulai pada hari ke-3 ini. Lembar itu memuat kunci jawaban UN soal matematika.

Pantauan Liputan 6 SCTV, Rabu (24/4/2013), lembaran kertas fotokopi ini berisi kolom-kolom detail abjad kunci jawaban. Untuk mendapatkan kunci jawaban ini, diduga siswa harus membayar mahal.

Lembar kunci jawaban serupa diduga sudah beredar luas di kalangan siswa SMP di Kota Tegal sejak pelaksanaan UN hari pertama, Senin 22 April lalu. Namun pihak pengelola SMPN 14 membantah adanya peredaran kunci jawaban UN di kalangan anak didiknya. Kasus ini masih dalam pengusutan Dinas Pendidikan setempat.

Di Kecamatan Dander, Bojonegoro, Jawa Timur, 2 siswa SMP terpaksa mengerjakan UN di Mapolsek. Mereka harus mendekam di balik tahanan karena tertangkap saat mencoba menguras toko onderdil kendaraan usai mengikuti UN hari pertama.

Sang pemilik toko memergoki kedua siswa yang tengah menjarah barang dagangan di toko miliknya. Sementara salah satu pelaku sempat dihakimi massa yang kesal dengan ulah mereka. (Ndy)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini