Sukses

Puan Maharani Bertarung Dengan Angel Lelga di Jawa Tengah V

Selain Angel, Puan juga akan menemui lawan tangguh yang diusung Partai Demokrat, yaitu GRAY Koes Moertiyah.

Partai politik peserta pemilu 2014 telah menyerahkan daftar caleg sementara (DCS) ke KPU. Dari daftar yang ada, sejumlah hal menarik dicermati.

PDIP menempatkan putri Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani di daerah pemilihan Jawa Tengah V di urutan pertama. Di sana, Puan akan menemui lawan cukup berat, yakni Angel Lelga. Artis itu diusung Partai Persatuan Pembangunan di urutan pertama.

"Saya mualaf, jadi saya ingin menjaga keislaman saya, dengan menjadi caleg dari PPP," ujar Angel di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2013).

Menurut Angel, keinginannya untuk terjun ke dunia politik muncul setelah melihat berbagai kesusahan rakyat Indonesia melalui berbagai media. "Saya ingin menjadi orang yang berguna untuk membantu rakyat kecil," ujarnya.

Selain Angel, Puan juga akan menemui lawan tangguh dari ang diusung Partai Demokrat, yaitu GRAY Koes Moertiyah. Putri Susuhunan Pakubuwono XII ini masih menjadi anggota Komisi IX DPR.

Di luar nama itu, Puan juga akan bertarung sesama nomor urut 1 dengan Abdul Kharis Almasyhari (PKS), Yusuf wibisono, (PAN), Mohamad Toha (PKB), Sarwoto Atmosutarno (Partai Nasdem), Bambang Riyanto, (Gerindra), dan Eko Sarjono Putro (Golkar). (Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini